One Piece Episode 963 Oden Bertemu Shirohige

One Piece Episode 963 Oden melawan Shirohige

Anime One Piece Episode 963. Oden yang pada episode sebelumnya telah resmi menjadi Daimyo Kuri kembali mengingat impiannya untuk melihat dunia yang sangat luas dengan mata kepalanya sendiri.

Pada pagi hari di pantai Kuri kapal bajak laut Shirohige rusak setelah menaiki air terjun. Kehadiran bajak laut terlihat oleh warga Wano sehingga beritanya menyebar dengan sangat cepat sampai ke telinga Oden sendiri.

Bacaan Lainnya

Oden yang mendegar kabar tersebut malah tersenyum dan bersemangat untuk menyambut bajak laut tersebut. Setelah sampai di pelabuhan, Oden langsung mengadu pedang dengan Shirohige.

Sinopsis One Piece Episode 963 Tekad Oden! Ujian dari Shirohige!

Oden dan Shirohige sepertinya menikmati pertarungan mereka sampai tidak ada yang boleh mengganggunya. Pertarungan tersebut berlangsung sangat sengit sampai Oden mengeluarkan jurus Oden Nitoryuu Tougen Shirataki kemudian Shirohige menahannya dengan kekuatan buah iblis miliknya sampai akhirnya Oden terpental jauh.

Setelah itu Kinemon memperkenalkan Oden yang sudah resmi menjadi Daimyo lalu mengusir Shirohige dari negeri Wano. Tapi Oden tetap mengatakan impiannya untuk mengelilingi dunia.

Kapal Shirohige yang sudah rusak akhirnya mulai diperbaiki, saat aktivitas memperbaiki kapal inilah Oden menjadi lebih akrab dengan Shirohige kemudian Nekomamushi dan Inuarashi juga sepertinya sangat akrab dengan Marco.

Oden terus merayu Shirohige untuk ikut berlayar namun Shirohige menolak orang yang mempunyai karakter pemimpin seperti Oden karena bajak laut Shirohige yang sebelumnya hancur karena anggotanya sendiri.

Oden sangat bersikeras untuk ikut berlayar bersama Shirohige. Namun Kinemon dan yang lainnya menghalangi Oden karena Oden adalah orang penting di Wano.

Pada Suatu Malam

Saat kapal bajak laut Shirohige sudah selesai diperbaiki dan sedang bersiap untuk kembali berlayar, Oden menyelinap keluar dari kamarnya. Izo yang curiga dengan gelagat Oden memutuskan untuk mengikutinya.

Saat kapal Shirohige mulai berangkat, Oden melemparkan tali agar bisa ikut berlayar, Izo kemudian menyusul Oden.

Marco kemudian mengangkat Izo ke kapal sementara itu Oden masih dibiarkan berpegagan dengan tali rantainya.

Di dalam kastil Kinemon dan yang lainnya panki karena Oden, Izo, Nekomamushi dan Inuarashi beserta kapal bajak laut Shirohige tidak ada lagi di Wano.

Kemudian Shirohige menantang Oden kalau bisa bertahan selama tiga hari dengan berpengangan rantai tersebut maka Shirohige mengizinkan Oden untuk naik ke kapalnya.

Hari-hari pun berlalu kurang satu jam lagi jika Oden bisa bertahan maka dia akan naik ke kapal Shirohige. Marco dan anggota Shirohige yang lainnya kemudian menyemangati Oden.

Pegangan tangan Oden ke rantai mulai terlepas, Oden mendengar jeritan suara wanita yang sedang dalam bahaya. Oden memutuskan untuk menolong wanita tersebut padahal kesempatan bergabung dengan bajak laut Shirohige sudah di depan mata.

Saat Amatsuki Toki ingin berpindah ke masa depan, Kozuki Oden muncul dari belakang dengan muka babak belur dan mengusir penjahat yang mengejar Toki. One Piece Episode 963 berakhir dengan pertemuan Oden dengan Toki.

Baca Juga : One Piece Episode 962 Oden Menjadi Daimyo Kuri

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *