Contents.
Dalam sebuah forum atau grup media sosial anda akan sering menjumpai beberapa kata yang sering di pakai dalam grup jual beli burung secara online dimana mungkin anda belum mengetahui artinya.
Untuk itulah disini kami akan sedikit memberikan penjelasan tentang bahasa gaul yang sering di pakai dalam transaksi jual beli online.
Baca Juga :
- Peluang Usaha Ternak Love Bird di Kalangan Masyarakat
- Arti Kata A1 A2 A3 B1 Dalam Jual Beli Facebook Yang Perlu Diketahui
Istilah Yang Sering Di Pakai Dalam Forum Jual Beli Burung Online
Istilah – istilah berikut terkadang juga muncul dalam jual beli selain burung atau hewan lain jika memang memiliki maksut yang sama hal ini sebenarnya bukanlah masalah.
JENKEL
Mungkin untuk orang awam bisa saja menyikap ‘jenkel’ ini dengan jengkel atau sebagainya.
namun arti kata ‘jenkel’ dalam grup jual beli hewan artinya adalah JENis KELamin.
BU
BU dalam jual beli ini adalah sebuang singkatan, bukan panggilan untuk ibu.
Kepanjangan dari BU adalah Butuh Uang.
Biasanya anda akan menemukan kalimat begini “Jual Cepat BU” dimana maksudnya adalah ‘Dijual Cepat Karena Lagi Butuh Uang’
NEGO
Untuk kata nego sepertinya sudah banyak yang tahu, maksud dari kata nego adalah harga yang di pasang bisa di tawar.
TT
TT adalah singkatan dari Tukar Tambah,
Tukar Tambah ini maksudnya Tukar barang sejenis atau sesuai kesepakatan lalu di Tambah dengan sejumlah uang agar kedua belah pihak sama – sama tidak dirugikan.
BT
BT kalau dalam kamus wanita ini artinya ‘BeTe’ tapi dalam jual beli BT adalah singkatan dari BarTer.
Jadi misalkan burung A siap BT dengan burung B maka transaksi ini cukup dengan barter burung A dengan burung B tanpa adanya tambahan uang.
Kalau ada tambahan uang ini namanya sudah TT (Tukar Tambah).
MAHAR
Mahar dalam jual beli sama dengan Harga,
jadi misalkan ada penjual memposting ‘Burung A MAHAR 500k’ artinya harga burung A tadi adalah 500ribu.
PM
Kata PM dalam jual beli artinya adalah Private Message
Private Message sendiri adalah kata bahasa Ingrris jika di Indonesia kan ini artinya adalah Pesan Pribadi.
Jadi jika anda bertanya kepada penjual melalui forum atau grup sosial media kemudian penjual malah menjawab ‘Cek PM’
Nah ini maksudnya pertanyaan anda akan di jawab di pesan pribadi, kalau grup facebook masuknya ke inbox/messenger.
JAPRI
JAPRI dalam jual beli bukanlah nama seseorang yah, yang dimaksud dengan JAPRI adalah Jalur Pribadi.
Artinya transaksi silakukan di jalur pribadi bisa dengan PM.
SOLD/SOLD OUT
Kedua kata ini bisa berarti berbeda namun maksudnya adalah sama.
Jika kata Sold artinya adalah Terjual (ini berlaku untuk barang tunggal)
dan kata Sold Out artinya adalah Habis Terjual (ini berlaku untuk barang tunggal maupun banyak).
COD
COD adalah singkatan dari Cash On Delivery yang artinya ‘Bayar di Tempat’
Meski pemasaran melalui media online namun jika jaraknya masih dekat atau terjangkau kami sarankan setiap transaksi melakukan COD
Untuk menghindari penipuan online dan melihat barang secara real.
PCB
PCB adalah Pantau Cocok Bayar, istilah ini maksudnya sama dengan COD.
Jadi intinya adalah ingin memantau barang yang di jual secara langsung.
Kalau cocok ya di bayar.
JM
JM adalah singkatan dari Jantan Muda
Jantan adalah jenis kelaim dan muda adalah usia yang masih muda.
BM
BM adalah Betina Muda
GAMBLING
Jika JM dan BM adalah jawaban untuk jenis kelamin yang sudah di ketahui kalau Gambling ini untuk jenis kelamin yang belum di ketahui.
TEMBEAN
Tembean ini biasa di sebut dengan betina yang masih perawan atau belum pernah produksi.
sementara betina yang sudah produksi biasa di sebut dengan BABON
SF
SF dalam komunitas jual beli burung adalah singkatan dari Sigle Fighter
PARMER
Parmer adalah singkatan dari Paruh Merah
PARPUT
Sementara Parput adalah singkatan dari Paruh Putih.
Nah itulah istilah yang sering di pakai dalam jual beli burung online di media sosial.
Jika ada yang ingin anda tambahkan silahkan kirimkan kata gaul beserta artinya di kolom komentar.