7 Minuman untuk Memperlancar Haid yang Efektif dengan Rasa Segar 

Siklus haid normal terjadi setiap 28 hari, namun haid tidak lancar bisa berlangsung kurang dari 21 hari atau bahkan tidak sama sekali. Siklus yang tidak lancar ini tentu saja menjadi sumber kekhawatiran sehingga banyak wanita yang mencari minuman untuk memperlancar haid

Berbagai jenis minuman baik yang bisa diseduh atau diminum langsung menggunakan bahan alami ini dipercaya efektif melancarkan haid. Beberapa ramuan bahkan ada secara turun temurun menggunakan bahan-bahan yang ada di sekitar kita. Apa saja jenis minumannya? 

7 Minuman untuk Memperlancar Haid yang Mudah Dibuat 

Sebagian besar wanita khawatir ketika haid tidak lancar terjadi masalah pada sistem reproduksi yang mengakibatkan sulit memiliki anak. Penyebab ketidaklancaran haid sendiri cukup beragam seperti pubertas, efek samping KB, gaya hidup hingga kehamilan. 

Sebelum periksa ke dokter untuk mengetahui penyebab secara pasti, selama tidak ada rasa sakit yang mengganggu minuman untuk memperlancar haid patut dicoba. Berikut ini beberapa rekomendasinya:

1. Sido Muncul Kunyit Asam 

Sumber: https://www.sidomuncul.co.id/assets/images/product/produk-kunyit-asam.png

Minuman dalam bentuk sachet yang bisa diseduh dengan air hangat atau dingin ini terasa sangat menyegarkan ketika diminum. Manfaatnya sangat baik untuk melancarkan haid sekaligus menyegarkan badan. 

Kandungan ekstrak kunyit dan asam jawa juga mampu meredakan gejala PMS dan nyeri ketika haid tiba. Cukup mengonsumsi saja satu sachet per hari ketika haid belum juga keluar. Larutkan satu sachet berisi 25 gram dengan 150 cc air dingin atau hangat dan langsung diminum. 

Siap sedia satu dus Sido Muncul Kunyit Asam di rumah bisa menjadi penyelamat ketika haid tidak kunjung tiba atau nyeri haid mengganggu. Satu dus berisi 5 sachet yang bisa diminum rutin. 

2. Air Rebusan Jahe 

Minuman untuk memperlancar haid yang selanjutnya adalah air rebusan jahe yang bisa dibuat di rumah dengan mudah. Cukup dengan merebus jahe yang digeprek dengan air di atas api kecil hingga menyusut. Minum saat keadaan hangat dan bisa ditambah madu agar sedikit lebih manis. 

Meminumnya akan membuat perut terasa hangat dan haid cepat datang. Ketika nyeri haid muncul, rasa hangat dari jahe bisa mengurangi sakitnya. Bahkan air rebusan jahe bisa meredakan perdarahan berat ketika haid agar kembali normal. 

3. Air Seduhan Kayu Manis 

Selain jahe, rempah lain yang efektif sebagai minuman untuk memperlancar haid adalah kayu manis. Cara membuatnya sedikit berbeda karena kayu manis cukup diseduh saja menggunakan air hangat. Bisa juga ditambahkan ke dalam seduhan teh herbal. 

Kayu manis akan membuat siklus haid yang tidak lancar dan rasa nyeri haid karena PCOS. Khasiat kayu manis ini disebabkan kemampuannya mengontrol kadar insulin dalam tubuh yang mempengaruhi produksi hormon yang memicu siklus haid. 

4. Cuka Sari Apel dengan Air Hangat 

Minuman untuk memperlancar haid yang rasanya tidak kalah enak adalah campuran air hangat dengan cuka sari apel. Mudah didapatkan, cuka sari apel punya rasa asam yang segar dan efektif mengatasi haid tidak lancar pada penderita PCOS. 

Hanya saja hati-hati bagi penderita asam lambung, apabila ingin mencoba cara ini pastikan saja untuk meminumnya setelah makan. 

5. Teh Chamomile Hangat 

Terkenal sebagai minuman agar haid cepat keluar dan juga membuat tubuh lebih rileks, teh chamomile memiliki rasa yang ringan. Teh chamomile bekerja efektif sebagai antioksidan dan anti inflamasi yang bisa memicu siklus haid lebih lancar dan meredakan kram pada perut. 

6. Jus atau Smoothies Nanas 

Bosan dengan minuman hangat? Ada juga jus untuk melancarkan haid yang bisa dibuat di rumah yaitu dari buah nanas. Buah berwarna kuning ini memiliki kandungan bromelain yang bekerja untuk meluruhkan dinding rahim ketika haid. 

Nanas yang memiliki rasa segar ini juga bersifat anti radang dan meredakan nyeri haid. Mengolahnya menjadi jus atau smoothies adalah cara yang paling praktis. Tidak perlu ditambah dengan gula, selama memilih nanas matang yang manis rasanya pasti enak. 

7. Jus atau Smoothies Pepaya 

Buah yang terkenal untuk melancarkan pencernaan juga efektif untuk memperlancar haid. Pepaya merupakan buah tropis yang memiliki kandungan karoten untuk meningkatkan fungsi estrogen sehingga siklus haid lancar.

Jika bosan dimakan langsung maka bisa dijus atau dibuat smoothies. Menambahkan perasa jeruk nipis atau lemon akan membuat rasanya semakin segar. 

Tidak perlu mencari obat pelancar haid paling ampuh yang belum bisa dipercaya khasiatnya apalagi dengan harga mahal. Minuman dari bahan-bahan alami ini justru lebih aman dan mudah untuk dibuat. Khususnya minuman untuk memperlancar haid seperti Sido Muncul Kunyit Asam. 

Kemasan sachetnya membuat mudah untuk dibuat dan dibawa kapan saja. Tidak perlu kesulitan merebus atau membuat jus. Rasanya pun jauh lebih segar karena kandungan asam jawa dan bisa diseduh dengan air dingin. Jangan sampai salah pilih minuman yang tepat, jika ingin praktis langsung beli Sido Muncul Kunyit Asam. 

Tinggalkan komentar