7 Tips Merawat Burung Kacer Agar Menjadi Lebih Gacor

Cara Merawat Burung KAcer

Burung menjadi salah satu hewan peliharaan yang disukai oleh banyak orang. Tentu hal itu ada alasan tersendiri mengapa banyak orang lebih memilih memelihara burung. Biasanya orang-orang menyukai burung karena suaranya yang beragam.

Berbagai jenis burung memiliki suara yang khas. Ada banyak sekali jenis burung yang bisa anda pelihara, salah satunya adalah burung Kacer.

Bacaan Lainnya

Burung Kacer merupakan salah satu jenis burung yang memiliki ukuran tubuh kecil dengan suaranya yang merdu. Kicauan dari burung yang satu ini menjadi daya tarik orang-orang untuk membelinya.

Burung Kacer memiliki nama lain dengan sebutan Kucica Kampung atau dikenal dalam Bahasa latin copsychussularis.

Jenis burung yang satu ini termasuk kedalam salah satu burung Murai.
Jenis burung yang satu ini sering kali ditemukan di kawasan Asia Selatan dan Asia Tenggara. Burung Kacer juga tergolong sebagai jenis burung yang langka, sebab itulah burung yang satu ini memiliki nilai harga yang cukup fantastis.

Meski memiliki nilai harga yang mahal, banyak orang yang memburunya. Karena kicauannya yang merdu membuat banyak orang tertarik untuk memelihara burung Kacer.

Cara Merawat Burung Kacer Dengan Baik

Cara Merawat Burung Kacer

Jika anda menginginkan burung Kacer yang dipelihara memiliki kicauan yang merdu. Ada beberapa hal yang harus anda perhatikan dalam merawat burung kacer. Dalam memelihara jenis burung yang satu ini juga tidak sembarangan. Perlu tindakan khusus agar tidak berakibat fatal pada brung Kacer yang anda pelihara.

Beberapa perawatan yang perlu anda lakukan pada burung Kacer sebagai berikut!

Jenis Kelamin

Hal pertama yang harus anda lakukan dalam melakukan perawatan burung Kacer adalah menentukan jenis kelamin terlebih dahulu. Terdapat dua macam jenis kelamin burung kacer, yakni jantan dan betina.

Untuk burung Kacer jantan menjadi pilihan utama karena bisa menghasilkan kicauan yang merdu. Sementara untuk Kacer betina bisa dijadikan alat ternak.

Pemilihan jenis burung Kacer sesuai dengan keinginan pemiliknya ingin memelihara yang jantan atau betina. Atau anda bisa memelihara sepasang sekaligus supaya lebih efektif.

Namun jika anda ingin membeli satu burung Kacer saja, Kacer jantan menjadi pilihan yang paling tepat untuk anda pelihara. Hal ini dikarenakan Kacer jantan akan menghasilkan kicauan yang merdu nantinya.

Untuk ciri-ciri Kacer jantan yaitu memiliki kepala lebih persegi dan terlihat agak rata. Selain itu, warna paruh bagian atas dari Kacer jantan adalah hitam. Untuk ukuran tubuh Kacer jantan lebih terlihat langsung dengan dada yang lebih bidang.

Jika didengar dari segi suara-suara Kacer jantan tentu lebih gacor, nyaring dan bervariasi.

Pemberian Makan dan Minum

Tips merawat burung Kacer yang dapat anda lakukan selanjutnya adalah dalam pemberian makan dan minum.

Untuk pemberian makan burung Kacer terbagi menjadi dua macam yaitu pakan alami dan pakan buatan. Pakan alami berarti pakan yang didapatkan secara langsung tanpa diolah. Sementara pakan buatan adalah pakan yang dibuat dengan berbagai campuran yang menggunakan alat tertentu.

Beberapa contoh pakan alami seperti kroto, jangkrik, belalang, orong-orong, ulat, dan lain-lain. Sementara pakan buatan biasanya dijual di toko burung dalam bungkusan plastik. Disini anda bisa menentukan jenis makanan sesuai dengan kesukaan burung Kacer yang dipelihara.

Sementara untuk pemberian minuman menggunakan air putih saja. Namun disarankan menggunakan air yang sudah matang. Air yang sudah matang berpotensi terhindar dari segala macam bakteri. Hal ini tentu akan memberikan dampak yang baik pada burung Kacer yang anda pelihara.

Memandikan

Tidak hanya manusia yang harus mandi untuk membersihkan tubuhnya. Burung Kacer juga perlu mandi untuk menjaga kebugaran tubuhnya. Khususnya untuk tampilan bulu pada burung agar tetap terlihat bersih. Tidak hanya berpengaruh pada tubuh saja, dengan memandikannya juga bisa menjadikan burung Kacer lebih merdu suaranya.

Memandikan burung Kacer juga memerlukan teknik di dalamnya, yakni dengan cara menyemprotkan air dengan menggunakan sprayer yang dapat mengeluarkan air secara lembut. Semprotkan secara merata keseluruh tubuh Kacer, pastikan penyemprotan dilakukan dalam jarak yang tidak terlalu dekat.

Untuk pemandian burung Kacer bisa dilakukan antara pukul 8 – 10 pagi.

Menjemur

Selain memandikannya, anda juga harus menjemur burung kacer agar tubuhnya menjadi lebih bugar. Dalam proses penjemuran sebaiknya dilakukan pada tempat yang dapat terkena sinar matahari.

Penjemuran yang baik bisa dilakukan antara pukul 8 – 10 pagi. Hal ini akan sangat efektif untuk dilakukan karena menjemur burung Kacer bisa menjadikan kicauannya lebih merdu.

Bersihkan Kandang Secara Rutin

Hal yang paling penting dalam melakukan perawatan burung Kacer adalah pada bagian kandang yang harus dibersihkan. Hal ini dilakukan supaya tidak ada bakteri yang menempel di dalam kandang. Sehingga tidak akan membuat burung Kacer terkena dampak dari bakteri yang ada di dalam kandang.

Selain itu, burung Kacer juga akan membuang kotorannya tepat di alas kandang yang sudah disediakan. Disini anda harus rutin membersihkannya supaya tidak menghasilkan bau yang kurang sedap. Pembersihan kandang bisa dilakukan dengan lap kering atau basah menyesuaikan dengan bahan yang digunakan pada kandang Kacer tersebut.

Untuk pembersihan bisa dilakukan setiap seminggu sekali di waktu luang anda. Bersihkan mulai dari bagian alas, pagar kandang, dan seluruh bagian kandang Kacer. Pastikan tidak ada kotoran lagi yang menempel di kandang Kacer supaya burung akan tetaps ehat.

Apabila kandang kotor juga bisa menyebabkan Kacer mengalami kendala seperti tidak gesit dan jarang berkicau. Apabila mengalami hal seperti itu, segera lakukan tindakan pembersihan kandang supaya Kacer dapat tinggal dengan nyaman di kandang yang sudah dibuatnya.

Baca Juga :

Penempatan Kandang Kacer

Dalam pemilihan tempat juga sangat penting untuk dilakukan. Jangan sampai anda menempatkan kandang Kacer pada udara yang sejuk, hal ini akan membuat kondisi burung Kacer menjadi lebih buruk. Selain itu, burung Kacer juga akan mudah terserang penyakit. Maka dari itu, penempatan kandang yang baik harus dilakukan supaya lebih efektif.

Tempatkan kandang Kacer pada suhu yang normal. Anda bisa menaruh lampu di sekitar kandang Kacer agar burung mendapatkan kehangatan. Selainitu, kondisi tempat juga harus dalam keadaan tenang.

Bila kondisi bising bisa menyebabkan Kacer mudah mengalami stress. Tentu hal ini tidak akan efektif karena bisa menyebabkan gangguan pada Kacer yang anda pelihara.

Pemasteran Burung Kacer

JIka burung Kacer anda ingin memiliki suara yang lebih merdu. Anda harus melakukan pemasteran pada burung Kacer supaya lebih efektif. Pemasteran bisa dilakukan dengan cara menjejerkan burung anda dengan Kacer lainnya.

Seperti hal nya dalam bentuk perlombaan. Hal ini akan menjadikan Kacer anda lebih tertantang untuk mengeluarkan kicauan yang merdu.

Itulah beberapa tips merawat burung Kacer yang efektif untuk anda lakukan. Dengan mengikuti beberapa tips di atas pastinya akan membuat burung Kacer anda memiliki kicauan yang merdu.

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *