Bagaimana Cara Bekerja Di Google?

Untuk menjawab pertanyaan diatas kami akan memberikan sebuah pengalaman yang pernah dialami oleh seseorang yang akan kami sebut sebagai pencarinafkah.com, tentunya dia sudah pernah bekerja di Google.

Sayangnya pencarinafkah.com hanya bisa membeberkan cara pada umumnya saja, bahkan tips yang akan kami bahas ini mungkin hanya berlaku untuk posisi teknis seperti ; software engineer.

Namun tetap saja point-point yang akan kami bocorkan ini akan cocok bagi sebagian orang yang ingin merasakan berkarir di Google. Bukan hanya sekedar menjadi mitranya saja 🙂

Baca Juga : Inilah Blogger Indonesia Yang Penghasilannya 5 Juta Dalam Sehari

Cara Bekerja Di Google Berdasarkan Pengalaman :

1. Resume Screening

Hal pertama yang harus anda lakukan untuk bisa bekerja di Google adalah membuka situs Google Careers, Setelah itu silahkan cari dan lamar posisi yang anda inginkan.

Google Careers menyediakan form yang harus anda isi, berdasarkan pengalaman pencarinafkah.com dia memberikan informasi pendidikan dan pengalaman kerja, juga attach resume serta akun LinkedIn.

Sebenarnya untuk bisa bekerja di Google tidak harus lewat Google Careers saja, Anda bisa menghadiri stan Google di career fair universitas anda. Sayangnya hal ini hanya berlaku di Amerika Serikat.

Terkadang Google juga datang ke CompFest yang diselenggarakan oleh Fasilkom UI, bahkan mereka juga pernah memberikan talk di Fasilkom UI.

Jika Google tertarik dengan resume yang anda kirimkan, mereka akan menghubungi anda via email.

Setelah itu Google akan membuat janji untuk menelpon anda. Untuk itu anda perlu menyediakan beberapa slot waktu kosong bagi Google untuk menelpon anda.

2. Wawancara Telepon

Wawancara lewat telepon

Pada tahap ini anda akan dihubungi oleh pihak Human Resource (HR) dari pihak Google.

Karena ini bukan wawancara teknis, anda hanya akan diminta untuk menjelaskan riwayat hidup anda sesuai pada resume yang anda kirimkan. Jangan lupa untuk menceritakan pengalaman kerja anda dan proyek yang menurut anda paling keren.

Tidak perlu cemas karena biasanya tahap ini tidak menentukan apakah anda lolos ke tahap selanjutnya.

Jika anda lolos resume screening, sudah hampir dipastikan anda akan mengikuti wawancara teknis.

Setelah itu pihak HR akan meminta anda menentukan jadwal untuk wawancara teknis dengan telepon. Google sangat baik hati dan mengizinkan anda mengambil waktu selama mungkin untuk berlatih, Namun jangan kelamaan juga ya. Kalau hanya meminta waktu satu bulan sih mungkin itu masih wajar.

Waktu tersebut bisa anda gunakan untuk latihan ngoding, dsb.

Baca Juga : Kesalahan Yang Bisa Menyebabkan Anda Gagal Interview Berdasarkan Pengakuan HRD

3. Mengurus Berkas

Sembari menunggu jadwal wawancara teknis, Google akan mengirimkan sumber-sumber untuk berlatih, seperti situs ; LeetCode, HackerRank, InterviewCake, Pramp, buku Craking the Cooding Interview, serta video-video YouTube dan Udacity untuk belajar materi dasar dan tips wawancara.

Selain itu Google juga akan mengirimkan form yang harus anda isi. Disini anda dapat mencantumkan referral dari karyawan Google yang merekomendasikan anda jika ada, serta email mereka (yang pasti bukan menggunakan domain gmail).

Anda juga akan ditanya perihal apakah anda veteran? karena di Amerika Serikat veteran diberikan jatah khusus, atau pertanyaan lain seperti ; apakah anda merupakan penyandang disabilitas, atau apakah anda mempunyai keluarga yang bekerja di Google?

Anda mungkin juga akan disuruh untuk mengerjakan coding sample, meski katanya sih coding sample tidak menentukan lolosnya anda ke tahap selanjutnya, hanya akan menjadi pertimbangan dalam keputusan akhir.

Coding sample ini berupa dua soal coding, dimana masing-masing diberi waktu sekitar 1 jam sampai 1,5 jam yang dikerjakan secara online pada tautan yang disediakan oleh Google.

Baca Juga : Berkas Penting Yang Sering Lupa Dibawa Ketika Nyari Kerja

4. Wawancara Teknis Melalui Telepon

Wawancara memang menjadi momok yang tersendiri bagi para pemalar kerja.

Di tahap ini anda akan dihubungi oleh software engineer Google (1-2 orang) yang akan memberikan anda berbagai soal untuk dipecahkan. Satu soal mungkin akan diberi waktu untuk mengerjakan selama kurang lebih 45 menit.

Anda akan dikirimi link ke Google Docs yang bisa di akses oleh anda dan pewawancara. Fungsi Google Docs disini adalah untuk menjelaskan alur pikiran anda.

Meski tidak bisa menyelesaikan coding dengan rapi, usahakan anda masih memiliki komunikasi yang baik.

Ada baiknya saat proses wawancara ini anda menggunakan headset, agar anda mempunyai dua tangan yang siap digunakan untuk mengetik.

5. Wawancara Onsite

Jika anda berhasil lolos dalam wawancara teknis melalui telepon, proses selanjutnya anda akan dipanggi untuk melakukan wawancara onsite. Tiket pesawat dan biaya akomodasi dibayar oleh Google.

Seseorang yang kami sebut sebagai pencarinafkah.com ini (Bekerja di Google London) mendapatkan undangan wawancara onsite ke Sunnyvale, California.

Pada tahap wawancara onsita anda akan menghadapi 4 sesi wawancara teknis dengan papan tulis. Masing-masing wawancara berlangsung selama 45 menit.

6. Menunggu Keputusan Senior VP

Setelah wawancara onsite selesai anda hanya perlu menunggu keputusan dari Google.

Jika anda berhasil diterima maka Selamat! Karena anda berhasil menjadi bagian dari perusahaan IT terbesar di dunia yang konon katanya mereka hanya menerima 0.2% dari pelamar.

Jikalau anda tidak diterima maka jangan berkecil hati karena anda bisa mencobanya lagi tahun depan.

Tinggalkan komentar