Untuk melakukan verifikasi ShopeePay Anda membutuhkan syarat berupa KTP atau KITAS. Dengan melakukan verifikasi Anda bisa menggunakan fitur tarik saldo ShopePay ke rekening. Jika tidak melakukan verifikasi, meskipun Anda bisa menggunakan ShopeePay namun Anda tidak bisa melakukan transfer pada saldo ShopeePay ke rekening.
Melakukan verifikasi ShopeePay tidak bisa jika tanpa KTP atau KITAS. Nah mungkin yang sedikit menjadi pertanyaannya adalah “Apa itu KITAS?”. KITAS adalah kependekan dari Kartu Izin Tinggal Tetap Atau Sementara. Singkatnya kartu ini digunakan oleh Warga Negara Asing yang ingin tinggal di Indonesia baik itu secara tetap atau sementara.
Jika Anda adalah orang Indonesia maka Anda tidak perlu mempunyai KITAS dan cukup dengan mempunyai KTP.
Cara Verikasi ShopeePay dengan KITAS
KITAS di Shopee bisa digunakan untuk melakukan verifikasi ShopeePay. Apabila Anda adalah orang WNA yang suka belanja online menggunakan aplikasi Shopee, jika tidak mempunyai KTP Anda bisa melakukan verifikasi menggunakan KITAS.
Dan berikut ini adalah langkah-langkah untuk melakukan verifikasi menggunakan KITAS.
- Buka Web atau Aplikasi Shopee.
- Login ke Akun Shopee.
- Masuk ke menu “Saya.”
- Kemudian pilih ShopeePay.
- Setelah itu klik tombol Verifikasi Sekarang.
- Isi semua formulir verifikasi menggunakan data KTP atau KITAS. Hal-hal yang perlu Anda isikan adalah :
- Nama
- Jenis Identitas, Pilih KITAS untuk WNA dan KTP untuk WNI.
- Isi No. KTP / KITAS.
- Silahkan upload Foto KTP / KITAS tampak depan.
- Upload juga Foto Anda dengan memegang KTP / KITAS.
- Isi Tempat Lahir.
- Tanggal Lahir.
- dan Alamat Lengkap sesuai KTP / KITAS.
- Pekerjaan.
- No. HP
- dan Nama Ibu Kandung.
- Setelah itu silahkan klik tombol Verifikasi.
Cek ulang data yang Anda masukkan apakah sudah sesuai dengan KTP / KITAS atau belum. Jika semua data sudah benar Anda bisa langsung konfirmasi data tersebut dengan klik tombol Konfirmasi.
Setelah itu status akan berubah menjadi Sedang Diverifikasi. Proses verifikasi ShopeePay membutuhkan waktu 2 X 24 jam atau 2 hari. Jadi silahkan tunggu selama 2 hari kemudian cek kembali akun ShopeePay Anda.
Apabila proses verifikasi berhasil maka Anda akan mendapatkan notifikasi bahwa verifikasi Anda disetujui.
Dengan akun yang terverifikasi maka ShopeePay Anda bisa mempunyai saldo sampai dengan 10 juta rupiah dan dapat melakukan penarikan ke rekening, gratis!
Nah itulah cara melakukan verifikasi ShopeePay menggunakan KITAS bagi Warga Negara Asing dan KTP untuk Warga Negara Indonesia. Tahap-tahap yang dilakukan cukup mudah jadi kami yakin Anda bisa melakukannya juga.
Semoga artikel yang kami sampaikan ini dapat bermanfaat untuk Anda.
oke